● BALOK adalah elemen structural yang menerima gaya-gaya yang bekerja dalam arah transversal terhadap sumbunya yang mengakibatkan terjadinya momen lentur dan gaya geser sepanjang bentangnya (Dipohusodo, 1994).
● Balok beton bertulang merupakan gabungan logis dari dua jenis bahan/material yaitu beton polos dan tulangan baja.
● Beton polos merupakan bahan yang memiliki kekuatan tekan yang tinggi akan tetapi memiliki kekuatan tarik yang rendah, sedangkan tulangan baja akan memberikan kekuatan tarik yang diperlukan.
● Pada umumnya balok dibagi menjadi tiga penampang yaitu:
● BALOK SEGIEMPAT
○ Ketentuan tinggi minimum balok menurut SNI-03-2847-2002, sebagai berikut:
■ Balok di atas dua tumpuan, ℎmin = L/16
■ Balok dengan satu ujung penerus, ℎmin = L/18,5
■ Balok dengan kedua ujung penerus, ℎmin = L/21
■ Balok kantilever, ℎmin = L/8
Dengan 𝐿 = Panjang bentang dari tumpuan ke tumpuan
● BALOK L / T
○ Ketentuan lebar balok T dan L berdasarkan SNI-2847-2013, sebagai berikut:
■ Pada konstruksi balok T, sayap dan balok harus dibangun menyatu atau bila tidak harus
dilekatkan Bersama secara efektif.
■ Lebar slab/pelat efektif sebagai sayap balok T tidak boleh melebihi seperempat Panjang
bentang balok, dan lebar efektif sayap yang menggantung pada masing-masing sisi badan
balok tidak boleh melebihi:
● Delapan kali tebal slab
● Setengah jarak bersih ke badan di sebelahnya
○ Ketentuan lebar balok T dan L berdasarkan SNI-2847-2013, sebagai berikut:
■ Untuk balok dengan slab pada salah satu sisi saja atau balok L, lebar efektif yang
menggantung tidak boleh melebihi:
● 1/12 Panjang bentang balok
● Enam kali tebal slab, dan
● Setengah jarak bersih ke badan di sebelahnya.
● Berdasarkan aturan, penentuan lebar balok sangat tergantung dari besarnya gaya lintang yang
diterima balok tersebut.
● Akan tetapi, seringkali dalam menentukan lebar balok menggunakan ketentuan sebagai
berikut:
b = 1/2 h sampai 2/3 h
● Persyaratan-persyaratan teknis konstruksi kolom selimut beton pada kolom minimal untuk konstruksi:
○ Di dalam : 2 cm
○ Di luar : 2,5 cm
○ Tidak terlihat : 3 cm
Tidak ada komentar:
Posting Komentar